13 Mei 2013

Sekilas tentang PO. Sumber Alam

Assalamualaikum... Kali ini saya mau share ke kalian tentang PO yang punya 'homebase' di Kutoarjo, yakni PO. Sumber Alam.


 PO. ini mengalami beberapa kali transformasi dalam perkembangannya, hingga akhirnya bernama PO. Sumber Alam. Pada kisaran tahun 1969, dibentuklah PO. Tresno yang dirintis oleh Ibu Thung Tjie Hing yaitu nenek dari Bapak Judi Setijawan Hambali kemudian setelah Ibu Thung Tjie Hing mewariskan usaha tersebut kepada anak cucunya nama perusahaan tersebut berubah menjadi PO. Hidup Baru. Pada tahun 1975, didirikanlah PO. Sumber Alam sebagai perusahaan keluarga, pada awal berjalannya PO Sumber Alam hanya menggunakan 6 unit bus. Pada 1984, adik dan kakak Bapak Judi Setijawan Hambali tidak ingin lagi ikut ambil bagian dalam mengembangkan usaha PO Sumber Alam ini. Dengan berbekal pengalaman yang ada dan keinginan keras untuk mengembangkan usaha ini akhirnya Bapak Judi Setijawan Hambali meneruskan usaha ini dengan dibantu oleh sang istri Ibu Retno Harlani Judana. Sejak berdiri, PO. Sumber Alam sudah melayani trayek Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) Yogyakarta – Jakarta. Dalam perkembangannya, hingga saat ini PO Sumber Alam tidak hanya melayani trayek AKAP tapi juga Antar Kota Dalam Propinsi (AKDP) dan beberapa unit usaha lain seperti Rumah Makan serta SPBU.

 Sekian post saya tentang PO. Sumber Alam. See you on the next post !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan sopan...